VIDEO: Awan Buatan untuk Lindungi Great Barrier Reef
Peneliti Australia menciptakan proyek "Cloud Brightening" untuk menyelamatkan Great Barrier Reef dari kerusakan. Mereka menyemprotkan partikel air laut mikroskopik ke seluruh bagian susunan karang itu untuk menciptakan awan buatan.
Awan-awan itu diharapkan bisa melindungi Great Barrier Reef dari ancaman pemutihan. Kondisi iklim Bumi yang semakin panas jadi penyebab utama kerusakan Great Barrier Reef.